Text
Kerja Berbuah Surga
Bekerja merupakan salah satu usaha manusia untuk memenuhi kebutuhan hidup. Umumnya waktu yang dialokasikan untuk bekerja lebih banyak dibandingkan untuk kegiatan lain. Karena itu, sudah sepantasnya kita bekerja dengan niat beribadah demi menggapai rida Allah Swt. dan surga-Nya.
Kerja Berbuah Surga membahas tuntas hal-hal yang berkaitan dengan kerja, antara lain:
• ayat Al-Qur’an dan hadits yang memotivasi kerja,
• etika kerja,
• profesi para nabi,
• amalan pembuka rezeki, dan
• doa harian orang yang bekerja.
Setiap pembahasan dilengkapi kisah-kisah menarik yang relevan sehingga terasa lebih hidup dan menyentuh hati.
Apa pun profesi atau pekerjaan Anda—eksekutif/profesional, pegawai, pengusaha, pelaku bisnis, maupun aktivis—buku yang ditulis oleh dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta ini wajib Anda baca untuk meningkatkan nilai kerja dan ibadah Anda.
Tidak tersedia versi lain