Text
Peradaban Sarung Veni, Vidi, Santri
Sebelum mempelajari mengenai Tuhan dan Agama, ada baiknya pelajari terlebih dahulu tentang manusia. Nantinya, jika seseorang membela Tuhan dan Agama, maka ia tidak akan lupa bahwa dirinya adalah manusia. Peradaban sarung merupakan pembahasan yang menceritakan santri-santri di dunia. Pesantren sebagai tempat belajar para santri terkadang dipandang dipandang sebelah mata karena digunakan sebagai tempat belajar agama saja. Seakan-akan pesantren hanya dianggap mempelajari bagaimana cara wudhu, salat, dan ibadah-ibadah lainnya. Pesantren diibaratkan sebagai lautan luas yang tidak memiliki ujung dan sumur tanpa dasar yang tidak akan pernah habis. Pesantren menjadikan peserta didiknya belajar untuk selalu disiplin intelektual dan khazanah spiritual sesuai dengan kearifan lokal di wilayah Indonesia.
Tidak tersedia versi lain